Daerah
2 Tahun Tak Difungsikan, Pos Damkar Dipenuhi Kotoran Anjing

Lebong, GC – Pos Pemadam Kebakaran (Damkar) di Desa Pagar Agung, Kecamatan Lebong Tengah, Kabupaten Lebong. Hingga kini, selama 2 tahun tidak difungsikan.
Menurut keterangan warga desa setempat, selain tidak terawat, Pos Damkar terlihat banyak dipenuhi dengan kotoran anjing. Bahkan, perlengkapan Damkar di Pos, juga terlihat tak ada sama sekali. Hanya kosong melompong.
Padahal, ditahun 2016 hingga 2017, pihak pemerintah daerah Lebong telah mengadakan 4 unit kendaraan roda 4 untuk pemadam kebakaran. Namun, sangat disayangkan, 4 mobil yang diadakan oleh pemerintah itu hingga kini tidak tahu dimana rimbanya.
“Kalau kita lihat, pihak pemerintah buang-buang anggran saja membuat pos Damkar ini, karena sampai saat ini hanya jin dan kotoran anjing yang ada di Pos Damkar,”kata Jhon, salah satu tokoh masyarakat Desa Pagar Agung.
Sementara, Fungsi Damkar sangat penting. Selain memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terkena musibah kebakaran. Petugas Damkar juga berfungsi untuk menyelamatkan korban dalam berbagai musibah.
Seperti, Korban musibah bencana alam, orang terjebak, korban karena bintang buas dan penyelamtan yang lainnya. (Eluban RI/ Sumitra)

You must be logged in to post a comment Login