Connect with us

Daerah

Tio Siswa SMP Luar Biasa Kabupaten Pekalongan, Semangat Untuk Mengikuti Ujian Nasional.

Published

on

foto kermit

foto kermit 2Hari senin depan tanggal 11 april seluruh siswa smp kelas tiga akan menghadapi un meski saat ini un bukan merupakan satu satunya penentu . kelulusan namun persiapan di lakukan dengan sangat serius oleh sejumlah siswa . Lalu bagaimana dengan siswa yang mepunyai keterbatasan fisik ?

Kabupaten Pekalongan- seperti layaknya siswa normal lainnya Tio satu satunya peserta UN di SMP Luar Biasa,kabupaten pekalongan,Jawa Tengah juga melakukan persiapan untuk menghadapi Ujian Nasional, dengan keterbatasanya yakni tuna rungu dia terlihat bersemangat menghadapi ujian nasional mendatang.

Berbagai persiapan telah di lakukan oleh pendidik dengan memberikan tambahan pelajaran setelah usai pelajaran umum. Tambahan ini di lakukan setiap hari selama kurang lebih tiga bulan menjelang ujian.

Sumarmo, selaku Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) SMPLB Kabupaten Pekalongan, mengatakan tak hanya itu baik guru maupun wakil kepala sekolah mensuport dengan memberikan pengetahuan umum dan mempersiapkan mental anak didiknya.

Salah satunya yakni dengan memberikan siraman rohani sebelum memulai pelajaran dan dukungan lainya yaitu pihak sekolah akan menyelenggarakan ujian lokal bagi sepuluh siswa untuk memberikan dukungan pada Tio supaya tidak merasa sendiri saat mengerjakan soal ujian.

Sejauh ini baik Tio sendiri maupun teman siswa lainya tampak begitu bersemangat menghadapi ujian meskipun mereka mempunyai keterbatasan fisik. Mereka tak tampak kehawatiran , di wajah mereka terlihat tenang dan bersemangat. (Kermit)

Hadi Sulistiyono R adalah wartawan Garuda Citizen yang bertugas di wilayah Pekalongan dan sekitarnya. Juga aktif sebagai penggiat seni Teater dan Sastra Indonesia sekaligus mengajar seni Teater dan Sastra di SMA dan Perguruan tinggi di Pekalongan dan Pendiri Teater di Kota Pekalongan