Daerah
Kota Pekalongan, Chestnut Caffe Menawarkan Sarapan Pagi Dengan Ala Menu Breakfast

Tak cuma music alternative yang saat ini sedang di gandrungi, menu sarapan atau Breakfast Alternativepun kini mulai banyak digemari masyarakat. Terutama mereka yang tak sempat makan pagi di rumah, karena harus buru buru berangkat pagi dalam aktivitas bekerja atau para Mahasiswa yang rumahnya jauh dari kampus. Tak hanya itu,mereka yang bosan dengan menu masakan pokok seperti nasi, di Chestnut Caffe memberikan pilihan tersendiri dengan ragam selera.
Tak hanya di kota besar atau kota kecil seperti Pekalongan yang di kenal dengan batiknya. Ternyata geliat kuliner sangat pesat perjembanganya.
Salah satu Caffe yang berani menembus persaingan dengan konsep profesional. Membidik Segmen kuliner itu adalah Chestnut Caffe yang terletak di Jln. Veteran Kota Pekalongan Jawa Tengah.
Jika Caffe lain hanya buka dari siang hingga atau sore, Chestnut Caffe justru membuka lebih awal yakni mulai jam delapan pagi. Adapun menu yang tersediapun cukup berani.
Menu Breakfast Alternative dengan ragam menu yang di tawarkan menjadi favorit pengunjung.
Diantara menu tersebut yakni Black Burger, Sandwich dan Beef Bratwurst. Meski menu ini biasanya hanya di jadikan jamilan, namun dengan memberikan porsi jumbo menu yang mengandung karbohidrat ini bisa di jadikan menu sarapan pagi.
Sebagai ganti nasi, dengan harga terjangkau tak perlu kuatir dengan harganya, karena ada harga khusus di happy hour dengan discon dua puluh persen untuk semua menu Breakfast.
Sehingga Mahasiswapun bisa menikmati menu ini tanpa merogoh kocek terlalu berlebihan. Yang pasti mahasiswa bisa menikmati menu ini dengan nikmat dan nyaman tanpa harus berpikir kocek tebal.
Inilah menu alternative dari Chestnut Caffe yang di kemas oleh para mahasiswi yakni SULIS SETIANI- SARAS MOMO- dan WULLAN SA
Letak Caffe yang hanya beberapa meter dari saja dari kampus dan perkantoran tentunya menjadi pertimbangan tersenfiri bagi pelanggan, tanpa harus membuang banyak waktu untuk dapat menikmati Breakfast dan kembali untuk beraktivitas , kembali ke kantor atau kampus.
Penasaran ?
Bagi yang kebetulan melintas di panturapun bisa mencobanya, karena letak Caffe hanya berjarak sekitar lima ratus meter dari jalan pantura. Tyan Coester menyambut anda dengan menu rindu untuk kembalike Chestnut Caffe.(kermit)
Continue Reading

You must be logged in to post a comment Login