Daerah
BUPATI TUTUP KEGIATAN BBGRM XIII TAHUN 2016


Penutupan dihadiri oleh Asisten Pemerintahan Sekda Drs. Ali Riza, M.Si dan beberapa Kepala SKPD, beberapa Camat, Kades se Kecamatan Kandangserang, perwakilan dari Muspida Kabupaten Pekalongan dan Muspika Kecamatan Kandangserang, pengurus TP PKK Kabupaten Pekalongan dan TP PKK Kecamatan Kandangserang, Komunitas Pencinta Lingkungan Hidup Kecamatan Kandangserang dan ratusan masyarakat setempat.
Bupati dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekda mengatakan rasa bahagia sekali. Karena, menurutnya, hari ini kita dapat bersama-sama melestarikan salah satu budaya bangsa yang sangat baik dan menjadi ciri khas Bangsa Indonesia, yaitu Budaya Gotong Royong.
Lebih lanjut, Bupati mengatakan salah satu tujuan dari kegiatan BBGRM adalah sebagai upaya pemberdayaan masyarakat dan memotivasi masyarakat dalam memanfaatkan sumber daya lokal, serta membangkitkan semangat gotong – royong dan keswadayaan masyarakat dalam pembangunan.
“Oleh karena itu, dalam pelaksanaannya sangat membutuhkan dukungan dari seluruh komponen masyarakat, sehingga program Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat, benar-benar merupakan pembangunan yang berasal dari rakyat, untuk rakyat dan dilaksanakan oleh rakyat serta hasilnya diharapkan bermanfaat bagi kepentingan hajat orang banyak.” katanya.
Pada kesempatan yang baik itu, Bupati mengucapkan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat atas dukungan dan partisipasinya selama ini pada pembangunan Kabupaten Pekalongan, khususnya pada kegiatan BBGRM 2016.
“Saya berharap kegiatan yang telah bersama-sama kita sengkuyung ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat serta kedepan dapat dilaksanakan dengan lebih baik lagi,” ujar Bupati.
“Mari kita jaga semangat Gotong Royong kita demi Kabupaten Pekalongan yang lebih maju dan sejahtera!,” imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMPKB) Drs. Yoyon Ustar Hidayat, M.Si dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan BBGRM ini merupakan akhir dari seremonial pelaksanaan acara BBGRM ke-13 yang telah dilaksanakan selama 1 bulan penuh pada bulan Mei 2016. Namun demikian budaya gotong-royong akan tetap dilaksanakan di kehidupan masyarakat Kabupaten Pekalongan.
Yoyon menambahkan, rangkaian kegiatan BBGRM ke-13 tingkat Kabupaten Pekalongan telah melaksanakan beberapa kegiatan, antara lain resik-resik lingkungan, cabut paku di pohon dan lain-lain di sekitar tempat tinggal masing-masing dan istansi kerja setiap hari Jumat selama bulan Mei 2016.
Disamping itu, kata Yoyon, juga melaksanakan kegiatan Gebrak Gotong-Royong Masyarakat dengan membersihkan lingkungan sekitar di seluruh desa di Kabupaten Pekalongan pada hari Jumat (27 Mei 2016) dan dipusatkan di Desa Kutorejo Kecamatan Kajen dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat desa dan kecamatan Kajen serta perwakilan dua orang dari unsur SKPD yang ada di Kabupaten Pekalongan.
Dan mengakhiri acara penutupan, Bupati melalui Sekda menyerahkan secara simbolis bantuan bibit pohon kepada Kades yang ada di Kecamatan Kandangserang.***
Continue Reading

You must be logged in to post a comment Login