Daerah
Dewan Tuding DLH Bengkulu Utara Tidak Becus Ambil Kebijakan

Bengkulu Utara,(GC)- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)Bengkulu Utara tuding pihak Dinas Lingkungan Hidup(DLH) Kabupaten Bengkulu Utara Tidak becus dalam mengambil kebijakan atas Persoalan 5 (lima) orang pasukan penyapu jalan (Pasukan kuning) yang di pecat beberapa bulan yang lalu. Hal ini di sampaikan oleh Selamet Waluyo Sucipto selaku ketua Bapemperda pada hearing,rabu (3/5/2017) di ruang rapat gedung Dewan.
“Masa hal sepele ini harus kita bawak ke meja hearing, apa kata orang diluar sana?..ini sudah terbukti bahwa pihak DLH saat ini tidak becus dan belum mampu mengambil kebijakan dalam membimbing masyarakat,” Ujar Selamet Waluyo dengan wajah yang geram.
Dalam hering yang terkesan panas ini,selaku wakil rakyat ,Selamet Waluyo juga menyampaikan, ke 5 orang pasukan kuning yang dipecat tersebut bukan semata-mata mencari kekayaan,melainkan hanya ingin menopang hidup lantaran tuntutan ekonomi.
“Sebagai tenaga harian lepas (THL) mereka bukan semata-mata mencari kekayaan,melainkan hanya menopang hidup,” Kata Selamet Waluyo.
Sebagai anggota DPRD Bengkulu Utara,selamet waluyo berharap kelima orang penyapu jalan tersebut dipekerjakan kembali seperti sedia kala,layaknya dengan para pekerja yang lainnya.
“Berbulan-bulan kita mengurus persoalan ini terus,saya berharap selesai hearing ini nanti,kelima orang tersebut dipekerjakan lagi,” Harap Selamet Waluyo.
Dalam hal ini,kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bengkulu Utara,Akmaludin pada awak media mengatakan,pihak nya akan melakukan rapat terlebih dahulu,jika nanti kelima orang tersebut dipekerjakan kembali. Sementara untuk lahan tempat kerja kelima orang yang di pecat tempo lalu hingga saat ini masih dalam keadaan kosong alias belum ada yang menempatinya.
“Kami akan melakukan rapat terlebih dahulu untuk menarik kembali terhadap kelima orang ini,” Ujar Akmaludin.
Hearing yang dipimpin langsung oleh ketua komisi III,Mohtadin, yang didampingi oleh ketua bapemperda, Selamet Waluyo Sucipto dan rekan-rekan anggota dewan lainnya serta dihadiri pihak DLH Bengkulu Utara dan 5 orang pasukan kuning yang di pecat beberapa bulan yang lalu, berlangsung tertib dan kondusif.(JON BEU)

You must be logged in to post a comment Login