Connect with us

Daerah

Selain Danrem 041, Kapolda Bengkulu Juga Bantah Kirim Karangan Bunga

Published

on

Kapoda Bantah

Bengkulu Utara,(GC)-Selain Danrem 041 Gamas Bengkulu Melalui Dandim 0423 Bengkulu Utara (BU) yang menyatakan tidak pernah mengirim karangan Bunga Ucapan selamat pada pelantikan Imron Rosyadi menjadi Rektor Universitas Ratu Samban (UNRAS), ternyata malah muncul lagi pernyataan kapolda Bengkulu melalui Kapolres Bengkulu Utara,AKBP Andhika Vishnu yang mengatakan Kapolda Bengkulu tidak pernah mengirim karangan bunga.

“Saya sudah Konfirmasi dengan Sekretaris Pribadi Kapolda Bengkulu, yang mana menjelaskan bahwa  tidak ada perintah mengirim papan bunga ucapan pelantikan Rektor UNRAS,” Jelas Kapolres,Senin (7/8/2017).

AKBP Andhika Vishnu juga menjelaskan, menyikapi hal tersebut selaku kapolres dirinya sudah memerintahkan bawahannya untuk mengecek siapa dan dari mana asal karangan bunga yang mengatasnamakan Kapolda Bengkulu tersebut. Hal itu dilakukan guna untuk menjawab pertanyaan dari kalangan masyarakat bahwa pihak kepolisian Netral atas Dualisme yang terjadi di Yayasan UNRAS Arga Makmur saat ini.

“kita pihak kepolisian hanya ingin tau siapa dan apa maksud tujuan orang yang mengirim karangan bunga mengatasnamakan kapolda itu, selain itu kami dari pihak kepolisian Netral atas terjadinya Dualisme saat ini,” terang Kapolres.

Lanjut Kapores,Menanggapi terkait konflik yayasan UNRAS Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara saat ini, kapolres menyarakan agar permasalah tersebut cepat terselesaikan maka kedua belah pihak segera menempuh jalur hukum.

“Agar permasalahan itu segera berakhir maka sebaiknya kedua belah pihak segera menempuh  ke jalur hukum,” Demikian AKBP Andhika Vishnu.(Ben)

Garuda Citizen adalah portal berita yang memuat berbagai artikel menarik dan penting. Seperti politik, hukum, HAM, wisata, opini hingga hiburan

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply