Connect with us

Bisnis

Harga Motor Honda Terbaru dan Keunggulannya

Published

on

Harga Motor Honda Terbaru dan Keunggulannya

Motor merupakan salah satu alat transportasi yang banyak digunakan oleh masyarakat. Kendaraan beroda dua ini, sangat populer di berbagai kalangan warga negara Indonesia. Hampir setiap harinya, jalan raya maupun jalan kecil dipadati oleh orang-orang yang mengendarai kendaraan tersebut. Sebelum membayangkan betapa mudahnya masyarakat dapat memiliki motor, pada kesempatan kali ini akan dibahas terlebih dahulu mengenai harga motor Honda terbaru di tahun 2020.

Pada dasarnya, harga motor lebih terjangkau bagi setiap lapisan masyarakat dibandingkan dengan harga mobil. Informasi tentang harga motor juga dapat diakses melalui berbagai media. Termasuk melalui brosur motor Honda itu sendiri.

Mulai dari kalangan menengah hingga kalangan bawah sekalipun, mampu memiliki sebuah kendaraan pribadi. Kendaraan pribadi yang dimaksud tidak lain adalah sepeda motor itu sendiri.

Selain itu, motor terlihat lebih praktis dan tidak membutuhkan ruang yang cukup besar dalam penyimpanannya. Hal inilah yang mendasari mengapa masyarakat di Indonesia lebih tertarik untuk membeli motor dibandingkan mobil.

Harga Motor Honda Terbaru 2020

Dari tahun ke tahun, harga motor seringkali mengalami perubahan. Perubahan tersebut didasari oleh perkembangan desain tubuh serta perubahan rangkaian mesin yang ada didalam motor. Kecanggihan teknologi yang ada pada sebuah motor, membuat pengendaranya semakin merasa aman dan nyaman. Bahkan, hasil bahan bakar yang nantinya dikeluakanpun, dirancang supaya tidak merusak lingkungan atau dengan kata lain ramah lingkungan. Tidak heran jika masyarakat kini banyak yang menemukan harga motor Honda terbaru lebih mahal dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Sebagai contoh, harga motor matic untuk jenis Honda Genio CBS yaitu Rp17.925.000,-. Kemudian, Honda vario 125 CBS dikenakan biaya sebesar Rp21.200.000,-. Lalu, untuk motor Honda Scoopy FI ditawarkan oleh pihak perusahaan Honda dengan harga Rp20.150.000,-. Akan tetapi, walaupun harga motor Honda terbaru cukup mahal, masyarakat tidak perlu khawatir tidak dapat memilikinya. Karena, pihak perusahaan Honda memberikan keringanan dalam bentuk angsuran. Sehingga, pembeli tetap dapat merasakan berkendara dengan motor impiannya dengan uang muka yang sangat terjangkau. Harga yang ditawarkan untuk angsurannya, mulai dari kisaran harga Rp700.000,- sampai dengan Rp1.000.000,- yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Bagi pembeli yang membayar kontan atau lunas pada awal pembelian, biasanya akan diberikan potongan harga istimewa dari pihak dealer Honda. Istimewanya lagi, sampai pengurusan surat-surat kendaraan motor pelangganpun, biasanya juga dibantu kepengurusannya hingga tuntas. Pelanggan yang membeli motor dengan cara diangsur ataupun kontan, keduanya sama-sama mendapatkan keuntungan masing-masing. Terkait keuntungan, pembahasan berikutnya akan dijelaskan mengenai keuntungan apa saja dari membeli motor merk Honda ini. Simak penjelasannya dibawah ini.

Keunggulan yang Dimiliki oleh Motor Honda

Bengkel resmi yang tersebar luas di Indonesia

Jaringan bengkel resmi milik Honda, tersebar merata baik di kota besar maupun kota kecil di Indonesia. Setiap pelanggan atau pemilik motor Honda yang melakukan pengecekan atau perbaikan di bengkel Honda akan mendapatkan pelayanan yang sangat baik. Suku cadang yang diganti jika terdapat kerusakan, disesuaikan dengan suku cadang bawaan awal saat membeli sepeda motor. Alhasil, setelah keluar dari bengkel Honda, motor yang telah diperbaiki akan tampak seperti baru kembali. Walaupun biaya yang harus dikeluarkan lebih mahal jika dibandingkan dengan melakukan perbaikan di bengkel-bengkel lainnya, namun hasil yang didapatkan jauh lebih baik dan lebih tahan lama. Kepuasan pelanggan adalah nomor satu. Hal inilah yang dijunjung tinggi oleh setiap jaringan bengkel resmi Honda di Indonesia. Oleh sebab itu, tidak heran jika di setiap daerah kalian menemukan bengkel resmi Honda yang selalu ramai dipenuhi oleh para pelanggan setianya.

Tersedia berbagai macam varian motor

Perusahaan Honda memproduksi motor dalam bentuk 3 model. Model pertama ini paling sering digunakan oleh kaum hawa yaitu model matic. Sedangkan model keduanya adalah sport dan yang ketiga yakni model cub. Model motor matic disediakan dalam berbagai macam tipe. Contohnya, tipe motor Honda Vario yang dikeluarkan oleh pihak Honda memiliki berbagai seri lainnya. Sehingga, pelanggan dapat memilih secara bebas desain tubuh motor yang disukai beserta kelengkapan mesin yang ada. Begitu pula model sport dan cub yang ditawarkan dengan bermacam-macam seri disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Oleh sebab itu, kalian jangan bingung saat melihat jalan-jalan yang dipadati dengan berbagai macam varian motor Honda dengan desain unik yang mungkin saja saat itulah pertama kali diri Anda melihatnya.

Bahan bakar yang irit

Keiritan bahan bakar yang dimiliki oleh motor Honda memang sudah terkenal secara turun temurun. Pembakaran mesin yang tidak banyak mengkonsumsi bensi inilah yang menjadikan kepopuleran Honda tidak pernah padam.  Saking iritnya, banyak pengendara sepeda motor Honda yang memanfaatkannya sebagai kendaraan yang dipergunakan untuk jarak jauh. Akan tetapi, sangat tidak dianjurkan jika digunakan sebagai kendaraan mudik bersama keluarga. Motor Honda ini juga sangat cocok mengisi kegiatan keseharian kalian. Misalnya, mengantarkan anak ke sekolah, berbelanja ke supermarket atau pasar, serta sebagai sarana untuk berangkat kerja.

Suara mesin yang halus

Suara mesin yang halus ini, membuat setiap pengendaranya terlihat elegan. Selain itu, tidak mengganggu orang di sekitar Anda saat berkendara dengan motor Honda. Terutama bagi kalian yang tinggal di daerah perumahan. Suara motor termasuk hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Pasalnya, suara yang dikeluarkan dari kendaraan Anda akan mempengaruhi indera pendengar tetangga kalian.

Harga jual pasar yang stabil

Karena pamornya yang tidak pernah turun, maka pemilik motor Honda tidak perlu kahwatir akan merasa rugi jika menjual kembali motor yang dimilikinya. Harga jual motor Honda dipasaran terhitung stabil. Harga motor seken yang ditawarkanpun tidak terlalu jauh dari harga motor Honda terbaru saat membeli motor tersebut. Sehingga, masyarakat banyak yang berbondong-bondong memilih menggunakan motor keluaran Honda.

Itulah beberapa keunggulan yang dimiliki oleh motor Honda. Informasi selengkapnya dapat dilihat di https://honda-kita.com/. Semoga bermanfaat.

Garuda Citizen truly of Indonesia » politik, hukum, sosial, wisata, budaya, dan berbagai berita peristiwa menarik dan penting untuk dibaca.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply