Connect with us

Random

Cara Membuat Podcast di Spotify Gratis dan Mudah

Published

on

cara membuat podcast di Spotify

Podcast adalah salah satu bentuk audio informatif yang dapat dinikmati oleh semua orang. Sudah pernah mendengar radio? Maka anda akan sangat menikmati podcast. Perbedaannya adalah podcast Spotify ini dapat and bawa kemana saja.

Ada banyak orang yang tidak tau bahwa podcast sangat mudah untuk dibuat. Anda juga bisa mulai membangun karir anda melalui podcast tersebut. Banyak orang bisa menyalurkan ide dan aspirasi mereka di dalam Spotify. Sambil melakukan hal tersebut, anda juga bisa menerima royalty tambahan dari Spotify. Daripada menyimpan semua konten tersebut kepada diri sendiri, ayo kita bedah tuntas apa saja cara membuat podcast di Spotify.

Mempersiapkan Peralatan Untuk Membuat Podcast

Sebelum bisa terjun pada proses perekaman, anda harus mempersiapkan peralatan terlebih dahulu. Memang podcast bisa dibuat hanya dengan sebuah handphone. Akan tetapi anda harus memperhatikan kualitas. Kualitas suara yang bagus hanya bisa tercapai jika anda menggunakan peralatan berikut:

  • Mikrofon: Alat yang digunakan untuk merekam audio.
  • Audio Interface: Alat berikut ini penting tergantung dengan mikrofon yang anda gunakan. Alat ini berfungsi untuk mengubah file audio analog menjadi digital. Ini supaya audio bisa digunakan ke dalam software untuk mengedit suara.
  • Laptop atau PC: Setelah audio berhasil didapatkan, audio belum bisa digunakan secara langsung. Audio mentah harus diedit untuk memastikan bahwa semua suara sudah jelas.

Cara Membuat Podcast di Spotify Kemudian di Upload:

1. Membuat Judul atau Tema Podcast

Tema dari sebuah podcast wajib ditentukan sebelum anda merekam podcast. Pastikan juga bahwa topik ini akan sesuai dengan tema anda kedepannya. Cara membuat podcast harus tetap relevan dengan niche yang anda ingin tetapkan.

Lakukan sedikit riset juga terhadap tema yang ingin diangkat. Tema yang up to date atau sesuai dengan tren akan membuat podcast anda semakin terkenal lagi. Orang akan melihat podcast dan memikir dua kali untuk mendengarnya atau tidak. Kalau bisa, anda bisa menarget sekian orang untuk menjadi pendengar pertama. Kemudian membesarkan jumlah pendengar podcast secara bertahap nantinya.

2. Menyusun Skrip Podcast

Skrip adalah sebuah panduan utama yang terstruktur. Sambil merekam podcast, anda dapat menggunakan skrip ini sebagai panduan. Merancang kata kata sambil membacanya akan sangat sulit untuk dilakukan. Itulah mengapa kami menganjurkan anda untuk mempersiapkan naskah terlebih dahulu.

Skrip bisa saja dibuat selengkap mungkin. Sehingga anda hanya perlu membaca kembali atau menghafal skrip. Namun akan tetap lebih natural jika anda bisa menyusun kembali naskah menggunakan kata kata sendiri. Hal ini disebut sebagai improvisasi. Dalami naskah sebelum kita bisa lanjut ke langkah berikutnya.

3. Merekam Podcast

Sekarang sudah tiba hari H nya dan anda sudah siap untuk merekam. Hidupkan laptop dan juga mikrofon untuk memulai proses merekam ini. Cek mikrofon terlebih dahulu sebelum langsung merekam podcast.

Silahkan mulai proses perekaman apabila perangkat sudah siap untuk digunakan. Salah satu tips yang bisa dimanfaatkan sambil merekam adalah anda bisa mengambil jeda diantara rekaman. Kemudian semua file audio digabungkan menjadi satu diakhir sesi perekaman. Dengarkan kembali supaya anda bisa lanjut ke proses editing. Anda bisa mengulang kembali perekaman podcast kalau memang belum puas dengan hasilnya.

4. Menggabungkan dan Edit File Audio

Apa saja bisa terjadi dalam proses perekaman. Salah satu diantaranya adalah kesalahan yang dapat terjadi. Mungkin anda salah mengucapkan sesuatu. Tetapi mengulang perekaman dari awal akan sangat memakan waktu. Situasi seperti ini dapat terselamatkan dengan yang adanya software untuk mengedit audio.

Gabungkan semua file dan potong bagian yang tidak penting. Sebuah podcast harus dibuat sependek mungkin. Tidak akan ada orang yang mau menghabiskan banyak waktu mendengarkan podcast.

Struktur yang dibutuhkan dalam suatu podcast ada 3. Struktur tersebut adalah pembukaan, isi, dan penutup. Pastikan podcast anda memiliki ketiga hal tersebut.

5. Memilih Website Untuk Mengupload Podcast

Podcast tidak bisa langsung di posting ke dalam Spotify. Spotify hanya bekerja sebagai pihak ke-3 untuk mempromosikan podcast anda. Anda harus bisa mencari situs utama untuk memposting podcast tersebut. Cari saja beberapa website untuk mengupload podcast secara umum.

Link atau RSS feed akan dihasilkan pada saat podcast berhasil di post.

6. Upload ke Spotify

Nah, kini kita telah sampai ke langkah terakhir. Anda pasti sudah tidak sabar lagi untuk mengupload konten ke spotify bukan? Upload konten ke spotify dimulai dengan pendaftaran. Buatlah akun terlebih dahulu. Kemudian ikuti langkah lengkap cara membuat podcast di Spotify ini:

  1. Kunjungi halaman khusus Podcaster di Spotify
  2. Login menggunakan akun yang barusan dibuat atau akun lama
  3. Tekan tombol “Get Started” pada bagian “Submit your Podcast”
  4. Copy paste link RSS feed tadi pada kolom yang telah disediakan
  5. Isi cover dari podcast tersebut.
  6. Isi juga bagian tema supaya podcast anda memiliki sebuah tema.
  7. Pada bagian Add Podcast, anda bisa menambahkan detail detail lainnya. Isi saja kategori dari podcast, bahasa podcast, dan juga asal negara.
  8. Lihat kembali apakah ada typo atau tidak. Jika sudah siap, tekan saja submit dan Podcast anda akan segera di upload ke Spotify. Cara membuat podcast di Spotify tidak sesusah yang anda kira kan?

Kesimpulan Cara Membuat Podcast di Spotify

Cara membuat podcast di Spotify sangat cepat dan mudah untuk diikuti. Asal anda memiliki ide atau topik yang tepat saja, anda bisa melakukan segalanya. Upload podcast secara rutin untuk mendapatkan feedback yang lebih bagus.

Dengan ini, pemilik podcast pun bisa mendapatkan banyak popularitas dan penggemar. Selamat mencoba dan semoga anda bisa berhasil menjadi artis terbaru di Spotify!

Baca Juga: Pentingnya Mengenal Konten Marketing di Era Digital

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply