Daerah
Inilah Makanan Khas Maluku yang Harus Anda Coba

Selain memiliki tempat wisata yang banyak dan kece, Maluku adalah provinsi yang memiliki banyak makanan khas yang lezat rasanya. Kali ini kita akan membahas makanan khas Maluku yang patut Anda coba jika mampir ke daerah ini.
Beberapa makanan yang akan kami sebutkan adalah makanan-makanan yang memang sudah terkenal dan marak ditemukan di Maluku. Sudah penasaran makanan apa saja yang harus Anda coba? Simak ulasan berikut ini:
Rekomendasi Makanan Khas Maluku yang Harus Anda Coba
Papeda

Makanan yang pertama adalah makanan yang bernama papeda. Sebenarnya, makanan ini tidak hanya dijumpai di Maluku saja. Karena makanan ini sudah sangat terkenal. Namun, jika Anda ingin merasakan sensasi maksimal dari kelezatannya, maka pergi dan makan di Maluku adalah solusi yang mantap. Mengingat di Maluku juga banyak tempat wisata yang keren.
Papeda pada dasarnya adalah makanan Papua yang tersohor di Maluku dan Papua. Ikan ini nikmat disajikan dengan ikan tongkol dengan beberapa bumbu pilihan. Sehingga meningkatkan citra rasa khas dari makanan yang satu ini.
Selain enak dan lezat, papeda adalah makanan yang memiliki banyak kandungan gizi yang bermanfaat untuk tubuh. Maka dari itu, ketika pergi ke Maluku, Anda dilarang banget untuk melupakan makanan lezat yang satu ini. Dijamin deh, sekali coba Anda pasti bakalan ketagihan.
Kalau hanya dari penjelasan saja, tentu hal itu tidak akan mengundang selera makan Anda secara maksimal. Maka dari itu, Anda harus mencobanya sendiri pergi ke Maluku untuk berwisata kuliner hingga puas.
Kasbi Komplet

Makanan yang selanjutnya adalah makanan khas yang memiliki bahan dasar pembuatan dari sagu. Kasbi Komplet adalah makanan khas yang memiliki rasa yang khas pula. Makanan ini dihidangkan dengan makanan lain agar menciptakan cita rasa yang lezat.
Kasbi yang dihidangkan dengan lauk-pauk disebut dengan Kasbi Komplet. Jika Anda mampir ke Maluku, maka Anda harus benar-benar merasakan makanan khas Maluku yang satu ini. Mungkin rasanya akan lebih istimewa bagi Anda yang tidak pernah merasakan makanan dengan bahan baku sagu.
Maka dari itu, pastikan Anda mencoba makanan ini jika mampir ke Maluku. Jika Anda belum pernah makan kuliner ini, maka Anda belum dianggap pernah berkunjung ke Maluku. Maka dari itu, Anda harus mencobanya.
Ikan Asar

Makanan khas yang selanjutnya adalah ikan Asar. Makanan ini adalah sebuah makanan hasil laut yang berupa ikan. Dimasak dengan cara dibakar atau diasapi. Karena itulah, Ikan Asar ini memiliki cita rasa yang khas Maluku.
Kita tahu, Maluku adalah sebuah wilayah yang memang memiliki kekayaan laut yang melimpah. Maka dari itu, tidak salah jika wilayah ini memiliki makanan khas yang berasal dari kekayaan laut.
Ikan asar ini juga sangatlah awet. Karena ikan ini bisa bertahan hingga 7 hari. Keren bukan? Sedangkan untuk harganya adalah sekitar Rp 20.000,- hingga Rp 50.000,- tergantung tempat Anda membeli dan bagaimana proses transaksinya.
Ikan Asar ini akan jauh nikmat jika digabungkan dengan nasi dan sambal colo. Makanan ini akan sangat menghibur lidah Anda yang haus akan cita rasa kuliner yang mantap. Gimana, sudah penasaran bagaimana rasa ikan asar ini?
Baca juga: Kota Terkenal di Indonesia
Acar Kuning

Makanan khas yang selanjutnya adalah acar kuning. Makanan khas ini adalah sebuah makanan yang terbuat dari mentimun, wortel, dan bawang yang direndam dalam kuah yang memiliki cita rasa yang amat tinggi.
Acar adalah sebuah makanan yang sangat umum ada di berbagai rumah makan. Namun, acar Maluku ini adalah sebuah makanan yang beda dengan acar lainnya. Karena bahan baku utamanya adalah Rebung.
Beberapa bahan untuk membuat acar kuning ini adalah rebung, kecipir muda, bawang merah, cabai merah, mentimun, nanas, hingga daun salam. Semua bahan itu diolah dengan sedemikian rupa sehingga menciptakan sebuah kuliner yang nikmat dan sedap.
Acar kuning ini adalah sebuah makanan khas yang digunakan sebagai lauk. Sehingga, makanan yang akan Anda nikmati menjadi semakin nikmat dan lezat. Maka dari itu, jika Anda mampir ke Maluku, maka Anda harus mencoba kuliner yang satu ini.
Kue Bagea

Makanan khas yang selanjutnya adalah kue Bagea. Makanan ini adalah makanan ringan yang berbentuk kue dengan cita rasa yang lezat, gurih dan renyah. Bahan utama pembuatan kue Bagea ini adalah sagu. Ya karena memang sagu adalah sebuah makanan pokok di Maluku.
Kue ini memiliki tampilan yang menarik. Berbentuk bulat, selain itu di atas kue ini memiliki bentuk yang retak dengan warna krem yang menarik untuk dimakan. Intinya, penampilan kue ini memiliki bentuk yang khas dan Anda pasti tertarik untuk mencobanya.
Bahan utama pembuatan kue ini selain sagu adalah kayu mansi dan berbagai jenis kacang yang membuatnya memiliki cita rasa yang menarik dan enak. Kue Bagea ini adalah kue yang bisa dikatakan sangatlah terkenal di Maluku sebagai kue khas yang memiliki cita rasa yang lezat.
Baca juga: Keunikan Kota Ambon
Kohu-Kohu
Makanan khas yang selanjutnya bernama kohu-kohu. Makanan khas daerah maluku yang satu ini adalah makanan yang terbuat dari tauge, kacang panjang, dan kemangi. Karena itulah, makanan ini memiliki bau yang lezat yang pasti membuat Anda tertarik memakannya.
Sekilas, makanan kohu-kohu ini memiliki rupa seperti urap khas sunda. Namun memiliki isian yang berbeda dari urap sunda. Karena memang makanan ini bukan khas Sunda, akan tetapi khas Maluku.
Uniknya, makanan ini condong menggunakan bahan-bahan yang masih mentah. Sehingga vitamin dan kandungan yang ada dalam sayur masih terjaga. Maka tidak salah jika makanan ini adalah makanan yang bisa dikatakan menyehatkan.
Jika Anda ke Maluku, maka Anda tidak akan heran jika makanan ini dihidangkan hampir setiap hari karena memang merupakan makanan yang sudah sangat familiar di daerah Maluku. Jika Anda mencoba makanan yang satu ini, dijamin lidah Anda akan menari-nari riang karena kenikmatan Kohu-kohu ini.
Sambal Colo-Colo
Kita berlanjut pada makanan yang selanjutnya. Pada dasarnya, makanan ini bukanlah makanan pokok. Akan tetapi makanan yang sering banget menemani makanan besar yang ada di Maluku.
Sambal ini adalah sebuah sambal yang lezat nan sedap yang dimiliki oleh Maluku. Maka tidak heran jika sambali ini menjadi salah satu sambal primadona di Maluku. Sambal ini dibuat dengan beberapa bahan, yakni: tomat, bawang merah, cabai rawit, dan perasan jeruk.
Makanan ini nikmat banget ketika dinikmati dengan cocolan ikan bakar atau ikan goreng. Dijamin deh, ketika Anda mencobanya Anda pasti akan ketagihan dan kangen ingin mencobanya kembali.
Mungkin itu saja beberapa makanan khas Maluku yang perlu Anda ketahui. Semoga berita Maluku kali ini bermanfaat untuk pembaca. Selamat menikmati makanan khas Maluku…

You must be logged in to post a comment Login