Connect with us

Olahraga

KCC 2019 Dimulai, Puluhan Peserta se Sumbagsel Ambil Bagian

Published

on

20190822 1420021 scaled
20190822 1420021
Suasana Technical Meeting Kompetisi Boulder Keano Climbing Competition 2019

Rejang Lebong, GC – Gelaran kompetisi sport climbing disipline boulder Keano Climbing Competition 2019 (KCC 2019) resmi dimulai. Puluhan peserta dari berbagai daerah sekitar Rejang Lebong sudah berdatangan untuk mengikuti enam kategori lomba yang dipertandingkan.

Menurut ketua panitia Hendra Kumar kepada Garuda Citizen (22/8). Peserta hadir dari Rejang Lebong dan beberapa kabupaten kota sekitar bahkan dari luar provinsi. Beberapa daerah yang mengutuskan delegasinya seperti, Kepahiang, Bengkulu Tengah, Kota Bengkulu, Seluma, Mukomuko, Musirawas dan Palembang Sumatera Selatan.

“Selain delegasi dari federasi (FPTI daerah) peserta kegiatan juga banyak dari klub panjat tebing, perkumpulan dan kelompok pecinta alam (KPA) se sumbagsel. Sesuai dengan yang telah panitia targetkan,” terang Hendra.

Menjanjikan akan menggelar event serupa di masa yang akan datang

Tingginya antusiasme perserta dalam mengikuti kegiatan ini diapresiasi oleh Hendra yang juga sekaligus merupakan ketua Keano Climbing Club. Menjanjikan akan menggelar event serupa di masa yang akan datang dan menjadi agenda tahunan klub.

Hendra Kumar
Hendra Kumar

“Kami dari Keano Climbing Club merasa terhormat dan bahagia atas hadirnya kawan-kawan pecinta panjat tebing dalam event ini. Semoga event ini dapat menjadi sarana silaturrahmi dan mampu mencetak atlit-atlit panjat tebing yang mampu bersaing diberbagai level dimasa yang akan datang. Serta menjadi sumbangsih kami terhadap kemajuan olahraga panjat tebing di Rejang Lebong dan Bengkulu pada umumnya”. Paparnya dihadapan official dan peserta saat memberi sambutan di Technical Meeting jelang kompetisi.

Terlihat hadir dalam Technikal Meeting Chief Route Setter (CRS) asal Sumatera Selatan Karsono. Technical Delegate dan Dewan Juri kompetisi ikut memaparkan teknis-teknis pelaksanaan dan aturan perlombaan sesuai dengan manual kompetisi 2017.

KCC 2019 akan berlangsung hingga 25 Agustus 2019 di Venue Boulder Indoor Legiun Utara 06, Curup Utara, Rejang Lebong, Bengkulu. “Bagi masyarakat yang ingin mengenal lebih jauh olahraga panjat tebing. Terutama kategori boulder dapat menyaksikan langsung aksi para atlit di lokasi kegiatan”. Pungkasnya.(C009)