Random
Pentingnya Memilih Sepatu yang Sesuai Dengan Situasi

Semua orang pasti memiliki setidaknya satu pasang sepatu. Dan sepatu ini pun tidak bisa bertahan hingga bertahun tahun lamanya. Dalam jangka waktu 1 hingga 2 tahun saja, anda harus mencari sepatu baru untuk digunakan. Biasanya orang orang membeli sesuatu yang tidak terlalu dibutuhkan. Namun mereka membelinya hanya karena mereka suka melihatnya. Membeli sepatu harus disesuaikan dengan kebutuhan anda masing masing. Itulah mengapa artikel hari ini akan membahas pentingnya memilih sepatu yang sesuai dengan situasi.
Situasi yang akan kita bicarakan adalah seperti acara formal, olahraga, berpesta, berjalan jalan, atau juga pakaian casual. Jadi sebelum menghabiskan ratusan ribu untuk sepatu, pastikan anda membaca artikel ini terlebih dahulu. Siapa tau, anda bisa menemukan sepatu yang sesuai dengan kebutuhan anda masing masing.
Sepatu berfungsi sebagai alas kaki. Itu adalah fungsi utama semua orang membeli sepatu, yaitu untuk melindungi kaki mereka dari batu dan juga kotoran. Sekarang, fungsi dari sepatu pun sudah berubah karena mengikuti tren masa kini. Tren masa kini mendorong para masyarakat untuk membeli sepatu hanya untuk bergaya. Harga sepatu juga semakin berbeda dari dulunya. Sekarang, harga sepatu sendiri bisa mencapai hingga puluhan juta rupiah. Namun, ada juga sepatu yang murah dan hanya ditaruh dalam rentang harga ratusan ribu saja. Perkembangan teknologi sangat mendorong produksi sepatu dan juga impor di Indonesia. Tanpa memilih sepatu yang tepat, maka bisa saja memakai sepatu yang tidak sesuai dengan aktivitas yang dilakukan.
Sepatu Old School Vans
Vans adalah brand sepatu yang sedang marak maraknya di Indonesia. Sepatu buatan brand Vans sendiri tidak pernah di targetkan atau diprediksi untuk disukai oleh masyarakat Indonesia. Namun, millenial Indonesia melihat sepatu old school Vans sebagai salah satu sepatu yang wajib dimiliki. Vans old school ini adalah sepatu yang memiliki design cukup sederhana.
Fungsi utama dari sepatu ini selain melindungi kaki adalah untuk bermain papan seluncur. Papan seluncur yang memiliki 4 roda harus dimainkan dengan sepatu yang sesuai. Sepatu Vans dirancang khusus untuk bermain papan seluncur. Selain itu, orang orang juga menggunakan sepatu ini sebagai sepatu kasual. Sepatu kasual digunakan sebagai sepatu yang multi fungsi dan bisa digunakan di mana saja.
Sepatu old school Vans menjadi salah satu sepatu yang wajib anda miliki. Ini dikarenakan design sepatu old school Vans ini sesuai dengan semua umur dan kalangan. Dari remaja hingga dewasa, sepatu ini sangat cocok dipasangkan dengan pakaian seperti kaos dan jeans. Harga dari sepatu Vans sendiri sudah standar dan tidak terlalu mahal. Harga dari sepatu old school Vans berkisar dari Rp 300 ribu hingga Rp 1 juta tergantung dengan model. Itulah pentingnya memilih sepatu dimana anda harus sesuai dengan budget.
Ini bisa dianggap sebagai sepatu yang sangat tahan lama. Kualitas bahan dari sepatu Vans sendiri tidak perlu diragukan lagi. Sudah ada banyak orang yang menggunakan Vans untuk bermain papan seluncur. Sehingga sepatu bisa bersifat tahan lama. Ditambah lagi dengan sol sepatu yang sangat tebal, anda tidak akan perlu mengganti sepatu untuk beberapa tahun lamanya. Untuk membeli sepatu ini, anda bisa mengunjungi toko sepatu online dengan mudah di internet.
Sepatu Pantofel
Pantofel beda dengan sepatu sebelumnya karena tidak terpatok dengan sebuah merek. Sepatu pantofel adalah jenis sepatu yang dikategorikan formal. Pasti anda akan pernah hadir ke acara acara pernikahan, acara kantoran, dan lain lain. Semua acara ini membutuhkan para tamu yang datang untuk berpakaian secara formal.
Pakaian yang formal akan terdiri dari kemeja, jas, dan juga celana kain atau celana kantoran. Namun, orang sering kali melupakan bagian terakhir yaitu sepatu dan merupakan bagian terpenting dari sebuah outfit. Tanpa adanya sepatu yang pas, maka semua pakaian anda akan sia sia. Sepatu yang paling sempurna di situasi seperti acara dan juga pesta formal adalah pantofel. Pantofel terbuat khusus dari bahan kulit. Sepatu ini juga disebut dengan sepatu kulit. Menggunakan sepatu pantofel yang sesuai dengan warna jas dan celana akan melengkapi outfit anda dari atas sampai bawah.
Perlu diperhatikan, bahwa sepatu pantofel harus digunakan sesuai dengan aktivitas yang dilakukan. Biasanya, sepatu pantofel lumayan sensitif dengan aktivitas yang dilakukan. Jangan gunakan sepatu ini untuk aktivitas yang aktif. Karena sepatu akan cepat rusak dan bahan kulit akan terlipat lipat.
Itulah mengapa anda harus bisa menjaga sepatu pantofel. Sepatu pantofel yang bagus memiliki harga yang lumayan standar yaitu dari Rp 300 ribu hingga jutaan rupiah. Anda bisa membeli sepatu dengan budget yang anda miliki. Sepatu pantofel yang bagus akan dibuat dengan bahan kulit yang mengkilap. Sepatu pantofel dengan bahan kulit bagus ini juga bisa di semir kembali untuk membawa warna hitam yang lebih mencolok. Jadi pastikan anda memiliki sepatu ini, karena semua orang pasti membutuhkan sepatu formal untuk acara tertentu.
Sepatu Olahraga dan Berlari
Sepatu berikutnya yang ada di daftar kita hari ini adalah sepatu olahraga. Training shoes atau sepatu olahraga memiliki banyak sekali fungsi. Karena anda tidak perlu menggunakan sepatu ini pada satu olahraga tertentu. Ada banyak sekali jenis olahraga yang bisa anda gunakan untuk satu jenis sepatu ini. Secara umum, sepatu olahraga bisa disebut dengan sepatu berlari atau juga sepatu sneakers.
Fungsi utama dari sepatu ini adalah untuk menahan semua benturan yang diterima saat anda melakukan aktivitas yang lebih aktif. Berlari pun akan lebih mudah dan bisa dilakukan dengan nyaman menggunakan sepatu berlari. Sepatu seperti sneakers akan lebih tahan lama untuk aktivitas yang lebih aktif. Harga untuk sepatu olahraga biasanya lebih mahal dari sepatu sepatu seperti old school Vans. Namun, harga sepatu olahraga ini akan lebih murah dari sepatu pantofel.
Sol yang digunakan pada sepatu olahraga lebih tebal dibandingkan dengan jenis sepatu lain pada umumnya. Sol ini juga memiliki pola yang sedikit lebih aman jika digunakan untuk berolahraga. Jika anda perhatikan, sol sol sepatu tersebut akan lebih melekat ke tanah. Sehingga saat digunakan untuk berlari, sepatu ini akan aman dan menghindari para pengguna dari bahaya.
Sepatu terakhir yang ada di daftar kita hari ini wajib dimiliki oleh teman teman semua. Anda harus mempunyai sepatu ini karena sepatu ini bersifat universal. Jika anda menemukan sepatu olahraga yang bagus, ini bisa dilakukan untuk aktivitas sehari hari. Sehingga anda tidak perlu membeli sepatu casual untuk berjalan jalan. Berikut adalah alasan mengapa pentingnya memilih sepatu itu berguna.

You must be logged in to post a comment Login