Connect with us

Random

Tips memilih baju jersey original

Published

on

Tips memilih baju jersey original dan membedakannya

Tips memilih baju jersey original – Dimana-mana saat ini topik sepak bola menjadi perbincangan yang menarik minat banyak orang.

Ibarat kata, saat ini masyarakat Indonesia boleh dikatakan demam bola.

Tidak hanya soal pemain, pertandingan, atau score dari hasil sebuah liga, berbagai pernik yang menyangkut bola kaki menjadi sesuatu yang sangat diminati. Pun demikian tentang baju jersey atau kostum pemain bola. Ikut bertebaran untuk memenuhi selera pasar.

Bagi penggemar bola, sudah jelas sangat akrab dengan berbagai atribut olahraga tersebut. Bahkan, sebagian besar memiliki koleksi pakaian jersey, dan beberapa diantaranya jelas memilih produk original yang resmi dikeluarkan oleh management club masing-masing.

Baik tema negara-negara peserta Piala Dunia maupun club-club besar Favorit, menjadi pakaian yang digandrungi. Bahkan, saat ini outlet yang khusus menyediakan atribut yang berhubungan dengan bola pun bermunculan disetiap daerah hingga pelosok desa.

Okay.. langsung ke topik, jika Anda telah merencanakan untuk membeli kaos bola, perlu diingat bahwa jersey yang orisinal akan membuat pemakainya merasa nyaman, karena memang sudah didesain sedemikian rupa, termasuk sirkulai udara. Dan pasti, produk terbuat dari bahan berkualitas bagus. Hal ini pula yang menjadi alasan harga ikut melangit, bahkan untuk satu pcs baju bola, bisa mencapai Rp. 1,5 juta.

Berikut ciri-ciri Jersey Original yang bisa menjadi panduan Anda dalam memilih dan membeli:

  • Bahan : Umumnya terbuat dari polyester yang berserat lebih halus, nyaman dipakai, lembut di kulit, dan bisa menyerap keringat.
  • Kode produksi : Kode produksi apparel Nike dan Adidas bisa berbeda. Sebagai contoh, kode produksi apparel Nike bisa dilihat di bawah kiri jersey. Anda bisa melihat adanya hologram pada tulisan dan logo Nike.
  • Logo apparel Jersey : Logo apparel dan nomor seri jersey bisa dilihat juga di balik washing tag di dalam jersey.
  • Packing/polybag : Pada polybag jersey orisinal juga ditemukan lambang apparel dari jersey tersebut.
  • Harga : Untuk yang satu ini kita pasti sepakat. Harga tidak pernah bohong guy… Jersey original tidak ada yang murah. Harga jual jersey orisinal di Indonesia  langsung dari management team berkisar 1,5 juta rupiah. Tapi bagi bola mania, jelas hal ini bukan sebuah kendala yang berarti.

Demikian Tips memilih baju jersey original  semoga bermanfaat.

 

Garuda Citizen truly of Indonesia » politik, hukum, sosial, wisata, budaya, dan berbagai berita peristiwa menarik dan penting untuk dibaca.