Internet
Tips Memilih Jasa Pembuatan Website

Jika anda berencana membuat sebuah wesbite, artikel ini cukup penting. Apalagi bagi anda yang awam dengan tehnologi. Ini adalah tips; memilih jasa pembuatan website. Setidaknya, sebagai langkah awal untuk rencana anda membangun sebuah website.
Prolog: Dewasa ini, website merupakan sesuatu yang penting. Khususnya di era digital untuk setiap bisnis modern. Tidak peduli anda menjual secara lokal. Dan sistem marketingnya dari pembicaraan orang-orang. Kecendrungan calong pembeli, akan terlebih dahulu melihat dan membaca di internet. Walau itu hanya untuk menge-check waktu dan tempat anda.
Dilapangan sendiri, banyak ditemui penjual atau pelaku bisnis mengeluh. Tentang berkurangnya pembeli dan atau client. Yang datang dan melakukan transaksi.
Sebagian berpikir, bahwa ini terjadi karena faktor ekonomi. Menurunnya daya beli. Dan lain sebagainya.
Namun, sebenarnya tidak seperti itu yang terjadi. Melainkan, prilaku pasar lah yang berubah. Masyarakat saat ini, cenderung membeli dan mencari sesuatu di internet. Saat ini, semua sudah serba online. Berbagai transaksi telah beralih kedunia digital.
Ada begitu banyak pedagang yang gulung tikar. Dan tidak sedikit pula yang bangkrut. Dan tetap berpikir bahwa, kondisi ekonomi yang tidak baik.
Sementara, disisi lain, bermunculan pelaku bisnis baru. Pedagang baru. Mereka tidak terlihat secara fisik. Mereka bekerja di dalam rumah. Menjaring begitu banyak potensi, di dunia internet. Dan ada begitu banyak transaksi. Tanpa terikat ruang dan waktu. Pasar bergerak 1×24 jam.
Sebagian dari pelaku bisnis dan penjual, mulai menyadari tentang ini. Namun, masalahnya, mereka awam. Dan tidak mengenal tentang cara membuat website.
Tips memilih jasa pembuatan website ini. Dibuat oleh Garuda Web Development
Tips penting dalam menentukan jasa pembuatan website
Memang membuat website, tidak semudah membalikkan telapat tangan. Tidak seperti ketika anda ingin membeli jam tangan atau pakaian. Bisa langsung beli dan digunakan. Website tidak begitu. Ada banyak hal yang harus dilakukan.
Untuk ikut bermain dan mendulang kesuksesan di dunia internet. Tentunya, memerlukan pihak ketiga. Setidaknya dalam membuat sebuah website. Menggunakan jasa profesional, jelas langkah tepat dibanding harus belajar berbagai hal.
Saat anda memutuskan menggunakan pihak ketiga. Atau biasa disebut web developer, secara tidak langsung, anda memilih mitra. Dan berpotensi menjalin kerja sama dalam waktu yang panjang. Jadi, perlu dipastikan anda berada ditangan yang tepat.
Dalam hal ini, perlu informasi tentang jasa profesional pembuatan website. Agar dapat bersaing secara global di pasar online.
Profil Perusahaan, Visi dan Misinya
Anda jangan tergiur dengan janji manis. Hanya karena melihat tawaran harga murah. Pastikan tenaga IT, Konsultan yang dapat dipercaya. Pertimbangkan juga visi & misinya.
Jangan membeli atau menggunakan jasa pembuatan website asal jadi. Setelah itu putus komunikasi. Website tidak hanya sekedar jadi. Tapi harus di bangun. Dan itu, anda sangat butuh pendamping. Dan tentunya yang memahami tentang bagaimana membangun sebuah website.
Jika anda membeli putus. Anda akan repot sendiri. Tehnologi selalu mengalami perkembangan yang sangat dinamis. Anda tentu perlu meng-update secara berkala website anda. Belum lagi tentang bagaimana memperpanjang umur website.
Anda tidak mau bukan, saat usaha anda menanjak naik, website anda kolaps. Pertanyakan legalitas dan refrensi dari testimoni nya. Pastikan, anda berbicara banyak. Baik via telpon dan lebih baik bertemu secara langsung.
Jasa pembuatan website, seharusnya memiliki portfolio/hasil kerjanya. Tidak perlu banyak. Yang penting adalah website yang pernah dikerjakan berkualitas dan berdaya saing di internet.
Spesifikasi Hostingnya
Pertanyakan spesifikasi data centre nya. Hosting adalah tempat penyimpanan website anda. Seperti soal, disk space (kuota upload), bandwith (kuota klik), CPU, RAM, fitur backup file, dan security system. Saat ini terjamin, anda boleh mempertimbangkan memilihnya.
Akses Cpanel
Cpanel semacam media untuk mengakses hosting anda. Untuk dapat mengoperasionalkannya, anda memerlukan akun. Melalui Cpanel; anda dapat mengaskes data/file website. Berisi berbagai script dan konektivitas domain anda. Melalui Cpanel ini pula, anda dapat mem-backup, data-data website anda.
Melalui akun C-panel, anda dapat membuat webmail. Menambah domain/sub domain. Pastikan, anda mendapatkan akun dan memiliki kendali penuh CPanel anda.
Fitur Website
Fitur website meliputi banyak hal. Website anda akan berfungsi dengan baik dan dapat mencapai sasaran, ketika didukung fitur yang tepat. Fitur tidak perlu berlebihan. Cukup hal-hal yang penting dan mendukung bisnis anda.
Seperti; Jika anda berencana membangun website toko online. Maka fitur yang dibutuhkan, adalah sistem transaksi, penghitung ongkos kirim, dan hal-hal yang berubungan dengan sistem penjualan dan marketing anda.
Website SEO Friendly
SEO adalah sebuah sistem untuk membuat website anda dapat terindeks di mesin pencari. Memungkinkan website anda dikunjungi oleh pengguna internet.
SEO adalah singkatan Search Enggine Optimization. Atau secara sederhana dapat diartikan sebagai optimisasi mesin pencari. Seperti google, yahoo, bing, dan lainnya. SEO bertujuan menempatkan wesbite anda berada di posisi terbaik di mesin pencari. Sehingga berpotensi dikunjungi oleh user.
Baca lebih lanjut tentang SEO
Karena SEO ini penting, maka hal ini patut dipertanyakan.
Template Wesite
Template atau tema sebuah website, adalah wajah dari website anda. Ini akan menjadi penentu bagaimana website anda terlihat secara visual. Dan tidak hanya itu, juga akan menentukan fitur-fitur dihalaman admin.
Ada begitu banyak penyedia tema di internet. Baik yang gratisan maupun yang berbayar. Baik yang resmi, maupun yang tidak resmi. Dan apa pun itu, jelas ada sisi positif dan negatifnya.
Namun, anda harus pastikan bahwa website yang akan anda bangun, menggunakan sesuatu yang legal. .
Demo Website
Setiap jasa pembuatan website, tentu memiliki demo. Ini memungkinkan anda dapat menilai, mana desain dan fitur yang paling cocok bagi anda.
Profil Penanggung Jawab
Ya, anda harus memastikan bahwa anda bekerja sama dengan orang yang jelas. Baik reputasi maupun kredibilitasnya. Karena dengan anda memilih jasa pembuatan website dengan penyedia layanan jasa tersebut, anda telah menyerahkan sebuah kepercayaan untuk keberlangsungan bisnis anda kedepan. Apakah bisa bersaing di internet, atau hanya sekedar ada saja.
Komunikatif
Web developer adalah calon mitra anda. Anda akan berhubung dalam waktu yang lama. Bahkan, akan seperti mitra dalam membangun website anda. Maka sistem komunikasi yang baik itu penting.
Jaminan Support & Maintenace
Kenapa anda menggunkan jasa pihak ketiga, karena anda tidak begitu mahir dalam sistem pembuatan website. Jadi, dalam proses perjalanan bisnis anda, akan ada hal-hal yang perlu di perbaiki dan atau disempurnakan. Untuk itu, anda perlu mendapat jaminan support dan maintenance.
Baca juga artikel tentang internet lainnya

You must be logged in to post a comment Login