Connect with us

Daerah

Truk Bermuatan Kayu Sono Keling Terguling

Published

on

truk
BANTUL- Truk tronton pengangkut kayu sonokeling bernomor polisi D 9376 AB terguling di Jalan Wonosari Tambalan Srimartani Piyungan Bantul.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan truk yang disopiri Sujoko (48) warga Waleangin Ngestirejo Tanjungsari Gunungkidul itu.
Hingga Rabu malam proses pemindahan kayu dilakukan. Sopir truk, Sujoko menjelaskan, sekitar pukul 17.00 bersama kernetnya Sardiyo dalam perjalanan dari Patuk Gunungkidul menuju Surabaya.
Truk bermuatan 8 kubik kayu dengan tujuan Surabaya sejak turun dari Patuk berjalan berlahan. Tetapi pada saat melintasi jalan menurun, Sujoko merasakan remnya tidak berfungsi sama sekali.
“Sebelum terguling rem sama sekali tidak berfungsi, mau banting kiri jelas masuk jurang, akhirnya saya ambil kanan, kebetulan jalannya sepi,” ujarnya.
Namun Sujoko menampik tudingan jika kecelakaan tersebut akibat tidak ada pengecekan rem sebelumnya. “Rem selalu dicek, kendaraan ini setiap hari naik turun jalan ini,” ujarnya menjawab pertanyaan polisi.
Setelah truk terguling kemudian warga sekitar memberikan pertolongan kepada kernet yang mengalami luka ringan.
Sementara Kanit Lantas Polsek Piyungan, AKP Suyanto menjelaskan, rem sudah tidak berfungsi 300 meter sebelum akhirnya terguling.
“Truk sempat mengenai atap seng rumah milik Margono sebelum terguling,” jelas Suyanto.
Setelah kejadian, pemilik usaha langsung memindahkan kayu, agar truk bisa langsung dievakuasi. (Arintoko)

Hadi Sulistiyono R adalah wartawan Garuda Citizen yang bertugas di wilayah Pekalongan dan sekitarnya. Juga aktif sebagai penggiat seni Teater dan Sastra Indonesia sekaligus mengajar seni Teater dan Sastra di SMA dan Perguruan tinggi di Pekalongan dan Pendiri Teater di Kota Pekalongan